logo blog
Selamat Datang Di Blog Mas Nashrul
Terima kasih atas kunjungan Anda di blog Mas Nashrul,
semoga apa yang saya share di sini bisa bermanfaat dan memberikan motivasi pada kita semua
untuk terus berkarya dan berbuat sesuatu yang bisa berguna untuk orang banyak.

HKT48 Akan Mulai Stage Baru Mereka Bulan Maret


hkt48_tewo1
Pada tanggal 17 Februari, grup idol Jepang HKT48 mengakhiri stage Te wo Tsunaginagara mereka di Teater HKT48 di Hakata, Fukuoka.
Stage pertama HKT48 itu dimulai saat Teater HKT48 pertama dibuka pada bulan November 2011 lalu. Dalam waktu satu tahun dan 3 bulan, mereka telah melakukan total 276 pertunjukan.
Natsumi Matsuoka dari Team H berkata, “Stage Te Tsuna memiliki banyak lagu yang intens, karena itu pada awalnya sangat sulit karena aku tidak memiliki kekuatan fisik. Namun, aku senang kami berhasil membawakan stage ini.” Dengan berlinang air mata, Haruka Wakatabe berkata, “Karena kami membawakan stage ini dalam jangka waktu yang lama, ada kalanya aku membenci stage ini. Tapi pada akhirnya ternyata aku memang mencintainya.”
hkt48_tewo2
Di tengah suasana hening yang terjadi, kapten Team H Chihiro Anai mengumumkan, “HKT48 Team H akan memulai stage baru kami, Hakata Legend Stage (judul sementara), mulai tanggal 1 Maret!” Ia menyatakan, “Untuk menunjukkan hal-hal indah pada stage kami berikutnya, tim ini akan menjadi satu dan melakukan yang terbaik.”
Hakata Legend Stage (judul sementara) bukanlah merupakan sebuah stage orisinil yang terdiri dari lagu-lagu baru. Namun lebih seperti Waiting Stage milik AKB48 dimana para tim bergantian melakukan performance. Setlist-nya akan terdiri dari berbagai lagu yang telah ada yang akan dibawakan oleh para anggota.
Selanjutnya, HKT48 juga akhirnya akan merilis debut CD dengan single pertama mereka Suki! Suki! Skip!pada tanggal 20 Maret.
hkt48_tewo3
hkt48_tewo4


Sources :
Enter your email address to get update from Mas Nashrul.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Silakan berkomentar sesuai dengan topik. Jangan menyisipkan link aktif pada komentar dan jangan sampai komentar Anda masuk komentar SPAM.

Jangan salahkan Saya bila komentar Anda dihapus !

Copyright © 2013. Mas Nashrul - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger