logo blog
Selamat Datang Di Blog Mas Nashrul
Terima kasih atas kunjungan Anda di blog Mas Nashrul,
semoga apa yang saya share di sini bisa bermanfaat dan memberikan motivasi pada kita semua
untuk terus berkarya dan berbuat sesuatu yang bisa berguna untuk orang banyak.

Cara Unik Yang Dilakuakan Orang Untuk Merawat Gigi

Cara Unik Yang Dilakuakan Orang Untuk Merawat Gigi

Gigi sangat berperan penting dalam mengolah makanan yang masuk ke mulut karena gigi berguna untuk mengunyah makanan. Bayangkan kalau kita tidak punya gigi, kita akan kesusahan dan bingung menikmati serta menelan makanan. Untuk itu kita perlu merawat gigi agar tetap setia dengan kita sampai kita tua. Di Postingan ini saya Ingin Menunjukan beberapa cara Orang jaman dahulu merawat gigi mereka sebelum ada sikat gigi dan pasta gigi.

Cara Unik Yang Dilakuakan Orang Untuk Merawat Gigi

1. Memakai siwak (bersiwak)
Siwak berfungsi mengikis dan membersihkan bagian dalam mulut. Kata siwak diambil dari kata arab ‘yudlik’ yang artinya adalah ‘memijat’ (yakni memijat bagian dalam mulut). Jadi siwak lebih dari hanya sekedar sikat gigi biasa. Selain itu, batang siwak memiliki serat batang yang elastis dan tidak merusak gigi walau dibawah tekanan yang keras, bahkan batang siwak yang berdiameter kecil, memiliki kemampuan fleksibilitas yang tinggi untuk menekuk ke daerah mulut secara pas untuk mengeluarkan sisa-sisa makanan dari sela-sela gigi dan menghilangkan plaque. Siwak juga aman dan sehat bagi perkembangan gusi.

2. Menggunakan batu bata
Sebelum pasta gigi menjadi bahan pembersih gigi, bata merah menjadi pilihan untuk membersihkan gigi. Sudah dibuktikan dengan digunakan bata merah sejak jaman nenek moyang. Dan penggunaan sangat mudah ambil bata merah bersihkan dari kotoran atau lumut dengan dibilas. Hancurkan secukupnya dan cara penggunaan gosokkan ke gigi.

3. Menggunakan Arang Kayu
Aneh Memang, memutihkan gigi dengan benda yang jelas-jelas hitam. Cara ini memang termasuk cara yang tradisonal namun mapuh menghilangkan warna kuning pada gigi anda. Tapi anda juga harus berhati-hati dalam memakai arang kayu, penggunaan secara berlebih dapat merusak email gigi dan menyebabkan rasa sakit pada gigi.

4. Mengunyah Sirih
Daun sirih mengandung minyak atsiri yang memiliki kemampuan membunuh bakteri sehingga dapat menghilangkan adanya infeksi. Zat lain yang terkandung dalam daun sirih juga dilaporkan mampu berkhasiat sebagai antiseptik dan penghilang nyeri. Daya antibakteri pada daun sirih juga mampu mengurangi pertumbuhan bakteri penyebab gigi berlubang. Daun sirih juga memiliki sifat mampu mengerutkan jaringan sehingga mampu mengencangkan gusi dan menghentikan perdarahan.


Enter your email address to get update from Mas Nashrul.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Silakan berkomentar sesuai dengan topik. Jangan menyisipkan link aktif pada komentar dan jangan sampai komentar Anda masuk komentar SPAM.

Jangan salahkan Saya bila komentar Anda dihapus !

Copyright © 2013. Mas Nashrul - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger