Saat 1st Anniversary JKT48 yang digelar pada Minggu (23/12), Kinal terpilih jadi kapten Tim J! Wah, selamat ya Kinal. Gimana rasanya jadi kapten?
"Senang sekali bisa dipercaya untuk memimpin Tim J. Namun sebenarnya saya masih belajar, belajar, dan terus belajar agar Tim J jadi lebih baik!" tuturnya di press conference New Setlist JKT48 (26/12).
Kinal juga punya harapan buat JKT48. Selain sukses seperti AKB48 dan go international , ia ingin teman-temannya berjaya di negeri sendiri terlebih dulu. "Tentunya saya berharap JKT48 bisa menjadi idola nasional."
Terpilihnya Kinal sebagai kapten tim J sesuai dengan ekspektasi fans. Kinal, menurut mereka punya jiwa pemimpin, tegar, dan punya semangat yang besar. Seperti kata Windu, seorang Kinalova asal Bogor. Menurutnya, Kinal pantas untuk memimpin JKT48 tim J.
"Menurut gue Kinal perkembangannya lebih pesat dibanding member-member lain. Jiwa kepemimpinannya mantap lah, dia bisa memimpin member lain. Rela bolak-balik Bandung-Jakarta padahal udah kelas 3 SMA, sebentar lagi kan ujian kelulusan."
Nggak hanya fans Kinal, fans member lain juga mengatakan hal yang sama. "Menurut gue dia pantas jadi kapten. Karena secara skill, Kinal menurut gue termasuk paling menonjol. Kinal mentalnya juga kuat. Kepribadiannya koleris, semangat," papar Adry, fans Jessica Vania JKT48.
Siap kapten Kinal! Pimpin terus Tim J ya! Hormat grak!
sumber: http://www.hai-online.com/Hai2/Music/News/Kinal-JKT48-Senang-Jadi-Kapten-Tim-J
Silakan berkomentar sesuai dengan topik. Jangan menyisipkan link aktif pada komentar dan jangan sampai komentar Anda masuk komentar SPAM.
Jangan salahkan Saya bila komentar Anda dihapus !